Sepeda Polygon 2015

 

Model Sepeda Polygon Untuk Tahun 2015


Menghadapi persaingan pasar di dalam dan luar negeri, Polygon meluncurkan produk terbaru untuk seri 2015. Polygon juga melakukan penyegaran nama untuk beberapa model sepeda.

Peluncuran resmi model terbaru Polygon dilakukan dalam gala diner di Yogyakarta, Selasa (22/10/2014) malam. Gala diner tersebut dalam rangka HUT ke-25 Polygon.

Hadir dalam acara tersebut CEO PT Insera Sena Soejanto Widjaja, Direktur Marketing Ronny Liyanto, GM Publik Relation and Communications Peter Mulyadi, Manager Produk Harry Rusli, dan para rekanan dari dalam dan luar negeri.

Untuk seri Collosus, ada tiga produk teranyar yang diperkenalkan, yakni Collosus N9, Collosus T8, dan Collosus DHX. Tinggal pilih model yang cocok dengan medan yang akan dilibas, apakah downhill, uphill, atau cross country.

Sandro Gatra/KOMPAS.com Atlet sepeda tim Polygon ketika melibas trek di Turgo, Yogyakarta, dengan produk terbaru model Collosus


Polygon sempat mengajak kalangan media melakukan test ride Polygon Collosus berbahan karbon di trek di kawasan Turgo, Yogyakarta.

"Collosus N9 sudah mulai dijual April lalu. Antusias konsumen luar biasa," kata Harry.

Produk baru untuk model lain, yakni Syncline 8 untuk cross country hardtrail. Model ini diperuntukkan pesepeda yang menyukai kecepatan saat melibas trek off road.


Model terakhir yang diluncurkan adalah Helios C6 untuk road race. Untuk harga, deskripsi, spesifikasi, dan geometri masing-masing model bisa dilihat dalam situs resmi Polygon www.polygonbikes.com.

Untuk Polygon Seri 2015, Polygon memilih warna dominasi hitam untuk sepeda produksi terbaru. Menurut Harry, warna hitam paling banyak dipilih oleh konsumen lokal maupun luar negeri.

"Kita di industri sepeda ngga pernah diam. Setiap tahun pasti ada produk baru," kata Harry. Ubah logo dan nama.
Sepeda Polygon 2015 Sepeda Polygon 2015 Reviewed by Unknown on 04.04 Rating: 5
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.